Al-Arif Billah; Kiai Husnan Wringin (III) Ulama Kondang Dengan Oleh-oleh Uniknya

Kiai Husnan Wringin, Ulama kondang dari Bondowoso (Foto : Tim Kreatif)
Salah satu hal unik dan ajaib dari seorang Kiai Husnan adalah soal oleh-oleh (pemberian) dari beliau. Setiap tamu yang datang ke Kiai Husnan di Wringin, saat pulang biasanya mendapat pemberian dari Kiai.

Oleh-oleh dari Kiai Husnan ini tidak seperti oleh-oleh pada umumnya. Pemberian ini sarat akan makna. Hadiah yang diterima oleh setiap tamu, terkandung akan kejadian beragam yang akan maujud di kemudian hari. Atau dengan bahasa lain; ada "sesuatu" dibalik pemberian tersebut. Bisa sebuah peristiwa ataupun yang lainnya.

Ihwal "oleh-oleh" dari Kiai Husnan bukanlah hal rahasia lagi. Bukan hanya satu-dua saksi mata yang hari ini masih hidup. Mereka menjadi bukti nyata hal "tak biasa" yang menakjubkan dari seorang Kiai Husnan Wringin Bondowoso.

Baca Juga :

Seperti pengunjung pada umumnya, setiap yang sowan dan bertamu kepada beliau, mereka akan membawa sejumlah makanan, memberi uang, atau barang berharga lainnya. Pun Kiai Husnan juga demikian.

Usai para tamu sowan pada beliau, usai meminta sambungan doa dari beliau, Kiai Husnan biasanya akan memberi oleh-oleh saat mereka pulang.

Oleh-oleh dari Kiai Husnan ini biasanya tidak sama antara satu sama lain dari tiap pengunjung. Misal; si A mendapat hadiah kue, bisa jadi si B mendapat buah. Dan beragam hadiah-hadiah lain.

Nah, sisi 'ajaib' dan mengherankannya disini; di setiap beragamnya pemberian yang diterima oleh para tamu yang berkunjung tadi.

Salah seorang santri yang dekat dengan beliau berkisah: ada sepenggal kisah seseorang yang mendapat oleh-oleh "krupuk" dari Kiai Husnan.

Saksikan kajian keagamaan hanya di Chanel Harokah Official

Oleh sejumlah masyarakat setempat kala itu, krupuk tersebut dikaitkan dengan hal-hal yang tidak bisa bertahan dalam kurun waktu agak lama.

Hal tersebut terbukti. Setiap kesuksesan dari pekerjaan dan bisnis dari orang ini di kemudian hari tidak bisa awet alias hanya bertahan dalam waktu singkat. Mengejutkan sekali.

Baca Juga :

Selain makanan, ada lagi di Kecamatan Sukowono Jember, juga ada kisah nyata yang tak kalah mengejutkan.

Seorang laki-laki di masa remajanya, kisaran tahun 70-an, pernah sowan ke Kiai Husnan di Wringin. Singkat kisah, dikala pulang, laki-laki ini oleh Kiai dihadiahi sebatang "pensil". Ia dan masyarakat di sekitarnya heran bercampur aduk penasaran akan pemberian dari Kiai Husnan tersebut.

Di luar dugaan, walau dengan kemampuan dan pembendaharaan pengetahuan yang terbatas, beberapa waktu setelah itu orang tersebut diangkat sebagai perangkat desa. Ditambah, jabatan itu tidak pernah ada yang menggantikan hingga hari-hari tuanya.

Demikian 2 kisah singkat ihwal "oleh-oleh" unik dari beliau, Kiai Husnan. Benarkah terjadinya fenomena-fenomena yang banyak orang mengkaitkan dengan pemberian dari beliau itu memang nyata? Atau jangan-jangan sebatas kebetulan semata? Allahu A'lamu. Allah SWT-lah yang Maha Mengetahui segalanya.

Namun yang sekali lagi harus digaris bawahi bahwa Kiai Husnan ini bukanlah sosok sembarang. Banyak kiai, para tokoh masyarakat, dan ribuan orang mengakui bahwa beliau adalah figur yang spesial di mata manusia juga Allah Azza wa Jalla. Kerap kali hal-hal tidak biasa terjadi bagi insan pada umumnya, tetapi berbukti oleh Al-Mukarrom Al-Arif Billah: Kiai Husnan Wringin.


Penulis : Muhammad Fauzan, S.Ag, Santri Pascasarjana Ma'had Aly Sukorejo Situbondo dan Mengabdi di Ponpes Nurul Qarnain Jember dan Miftahul Hasan Al-Utsmani Bondowoso

Editor : Muhlas

Lebih baru Lebih lama