Pembukaan Vaksinasi di Graha NU Bondowoso (Doc:PCNU) |
Nahdlatul Ulama (PBNU) bersama Kementrian Agama Republik Indonesia (Kemenang
RI) dan Polri Gelar Program Vaksinasi massal.
Vaksinasi yang dicanangkan
tersebut menyasar 1 juta warga Nahdliyyin dan masyarakat umum yang berada di
seluruh belahan tanah Nusantara ini.
Baca Juga :
- Ketua PBNU Beberkan Misi Global Nahdlatul Ulama
- Ingin Mudik Dratis dari PBNU, Berikut Kriteria, Syarat dan Rutenya
Menanggapi hal tersebut
Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bondowoso bersama Kementrian
Agama dan Kapolres setempat ikut andil dalam mensukseskan program PBNU
tersebut.
Kegiatan Vaksinasi
jenis Booster yang dilaksanakan di Graha NU Bondowoso itu di mulai sejak
tanggal 21 April kemarin, dan akan terus dilaksanakan selama dua hari
berturut-turut kedepan hingga tanggal 23 April mendatang.
“Iya mulai kemarin,
PCNU Bersama dengan kemenag Bondowoso dan Kapolres Bondowoso gelar vaksinasi di
Graha NU,” kata Misyono, Sekretaris PCNU Bondowoso saat dikonfirmasi tim
wartanu.com.
Misyono menjelaskan
bahwa kegiatan vaksinasi tersebut sangat penting dilaksanakan mengingat
pemerintah di tahun 2022 ini memperbolehkan masyarakat untuk mudik.
“Di lebaran tahun ini
masyarakat diizinkan boleh mudik oleh pemerintah. Jadi adanya kegiatan
vaksinasi ini sangat penting agar imun tubuh masyarakat khusunya di Bondowoso
menjadi lebih kuat dan tidak rentan terkena penyakit,” jelasnya.
Kegiatan vaksin
booster, kata Misyono, dilaksanakan dua waktu yakni pagi hari mulai jam 09 : 00
sampai selesai dan malam hari ba’dah shalat teraweh yakni sekitar jam 19 : 30
sampai dengan selesai.
Lebih lanjut, Sekretaris PCNU Bondowoso itu juga menjelaskan bahwa setiap peserta yang mengikuti
kegiatan vaksinasi tersebut berksesmpatan untuk mendapatkan Grand Doorprize
dari pihak penyelenggara.
“Semua perserta
vaksinasi juga disiapkan kartu undian oleh Polres, dan isinya lumayan ada Kipas
angin, TV, Setrika, Kulkas dan Sepeda Motor,” ungkap Misyono.
Baca Juga :
- KBNU Kecamatan Cisarua Bogor, Latih SensitifitasSosial Kemasyarakatan dengan Ramadhan Berbagi
- Al-Arif Billah; KiaiHusnan Wringin (IV) Menjadi Karomah Sebab Khidmahnya Kepada Guru
Dirinya juga berharap
semua masyarakat di Bondowoso terlebih warga NU dapat bersama-sama mensukseskan
program PBNU tentang 1 juta vaksin Booster ini. Selain itu semoga momentum
menjelang lebaran idul fitri 1443 H ini menjadi lebih berkah.
“Semoga dengan adanya
Vaksinasi ini masyarakat kita dalam menghadapi lebaran Idul Fitri menjadi lebih
berkah dan sehat walalfiat” harapnya (*)
Penulis : Muhlas
Editor : Gufron