Pasca Konferensi, MWC NU Tenggarang Adakan Rapat Perdana

Pengurus MWC NU Tenggarang adakan rapat perdana paska terlaksananya konferensi 
Setelah terlaksana konferensi beberapa pekan yang lalu
Majelis Wakil Cabang Nahdhatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Tenggarang, Kabupaten
Bondowoso melakukan pertemuan perdananya. Guna untuk mempertemukan pengurus
yang lama dengan pengurus yang baru bergabung di periode 2021-2026 ini, di MWC NU Kecamatan Tenggarang.
Jumat (03/09/2021) malam.



Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Tenggarang, Zainul Haq,
S.Pd.I mendorong kepengurusan MWC NU Priode 2021-2026 tersebut untuk segera menyusun
program kerja agar dapat menggembangkan MWC NU menjadi lebih baik.



“Minimal kepengurusan MWC NU Priode 2021-2026 ini segera mempunyai
garapan dengan berbagai pandangan, sesuai dengan lembaga ataupun bidang
masing-masing. Sehingga, dengan demikian MWC NU Kecamatan Tenggarang bisa
berkembang lebih baik kedepannya," kata Zainul Haq saat diwawancarai wartanu.com.

Baca Juga :



Lebih lanjut, Zainul Haq menyampaikan, bahwa semua pengurus
yang namanya sudah tercatat didalam Surat Keptutusan (SK) telah disepakati dan
menyatakan kesiapannya melalui musyawarah besar pada rapat perdana tersebut.



“Sebagian besar nama-nama yang tercantum didalam SK ini
menyatakan siap untuk berkhidmat di NU, akan tetapi tetap saya tindak lanjuti
untuk diminta kesiapannya kembali agar lebih matang, Sehingga, dengan demikian
pengurus yang belum siap, akan segera diganti," imbuh ketua Tanfidziyah,
yang akrab disapa Ustadz Haq itu.



Sementara itu, Mustasyar MWC NU Kecamatan Tenggarang, KH.
Nur Fauzan menambahkan, agar pengurus yang baru maupun yang lama terus saling
koordinasi, saling musyawarah. Baik itu berupa masalah maupun hal-hal
lainnya,untuk lebih menguatkan hubungan internal kepengurusan.



"Kedepan jika ada apa-apa didalam kepengurusan ini
harap saling koordinasi, saling komunikasi, tentu utamanya adalah musyawarah,
sehingga terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan," tutur H. Fauzan
yang juga merupakan Pengasuh PP Al-Hidayah, Kampung Haji Bataan, Kecamatan
Tenggarang, Bondowoso.



Suasana rapat perdana oleh MWC NU Kecamatan Tenggarang
Hal serupa juga disampaikan oleh KH. Nur Zubairi, salah satu
jajaran Mustasyar MWC NU Tenggarang, Dia menyampaikan bahwa kesolidan antar
pengurus terletak pada komunikasi yang baik, baik komunikasi antar pengrus di
kepengurusan MWC NU ataupun yang lainnya.



Dirinya juga berpesan, agar pengurus MWC terus menjalin
komunikasi yang baik dengan ranting-ranting NU yang ada di kecamatan
Tenggarang.



“Pesan saya kepada Ketua Tanfidhiyah dan pengurus yang
lainnya, sering-seringlah komunikasi dan silaturahim terhadap Ranting-ranting
yang sudah terbentuk dan berada dibawah naungan MWC NU Tenggarang, Sehingga,
dengan demikian rasa kekeluargaan dalam berorganisasi akan semakin terasa,"
pesannya.  

Baca Juga : KH. Junaidi Mu’thi ; Struktur NU Sama Seperti Struktur Manusia



Pantauan tim wartanu.com,rapat perdana tersebut juga
dihadiri oleh beberapa pengurus yang sudah ter-SK oleh PCNU Bondowoso. Baik
dari jajaran Mustasyar, Rois Syuriah, Tanfidhiyah dan beberapa pengurus yang
lainnya. Tidak hanya itu, rapat tersebut juga membahas agenda terdekat yaitu
pelantikan dan rapat kerja (raker) untuk segera menindaklanjuti program kerja
yang akan direncanakan nantinya.



 



Penulis: Haris



Editor: Gufron

Lebih baru Lebih lama